27/01/13

MULAI MENEGAKKAN PEMERINTAHANNYA DI ATAS KEKUDUSAN

Bacaan Firman Bacalah II Tawarikh 29:1-17 dengan hati yang berdoa untuk menerima pencerahan dari Allah dalam saat teduh hari ini

Pertanyaan Renungan
1. Apa yang dilakukan oleh raja Hizkia di awal perintahannya? (ayat 3).
2. Apa permintaan Hizkia kepada para imam dan orang Lewi? (ayat 5).

Salah satu raja Yehuda yang paling sukses dalam pemerintahannya adalah Hizkia. Di dalam masa pemerintahannyalah terjadi kebangunan rohani yang luar biasa di Israel. Kisahnya dimulai ketika Hizkia sakit dan hampir mati. Dalam keadaan sekarat itulah ia berdoa agar Tuhan jangan mengambil nyawanya. Tuhan mendengar doa Hizkia dan menambah usia 15 tahun kepadanya. Doa Hizkia membawa perubahan pada pemerintahannya. Apa kunci keberhasilan Hizkia? Dikatakan bahwa, “Ia melakukan apa yang benar di mata TUHAN, tepat seperti yang dilakukan Daud, bapa leluhurnya. Pada tahun pertama pemerintahannya, dalam bulan yang pertama, ia membuka pintu-pintu rumah TUHAN dan memperbaikinya. Ia mendatangkan para imam dan orang-orang Lewi, dan mengumpulkan
mereka di halaman sebelah timur. Katanya kepada mereka: 'Dengarlah, hai orang-orang Lewi! Sekarang kuduskanlah dirimu dan kuduskanlah rumah TUHAN, Allah nenek moyangmu! Keluarkanlah kecemaran dari tempat kudus. Anak-anakku, sekarang janganlah kamu lengah, karena kamu telah dipilih TUHAN untuk berdiri di hadapan-Nya untuk melayani Dia, untuk menyelenggarakan kebaktian dan membakar korban bagi-Nya,"(ayat 2-5, 11). Luar biasa. Ternyata kunci kesuksesan pemerintahan Hizkia adalah memperbaiki rumah Tuhan. Ia meminta para Imam untuk menguduskan hidup mereka dan makin giat melayani Tuhan. Jadi, jika kita ingin mengalami kesuksesan dalam pekerjaan kita sepanjang tahun 2013, kita harus memperbaiki rumah rohani kita. Kita harus menguduskan hidup kita agar berkenan kepada Tuhan. Jika tidak, doa-doa kita terhalang. Kita harus kudus agar Tuhan membuat pekerjaan kita berhasil.

Praktek
Pencerahan apakah yang Anda dapatkan dari renungan hari ini? Komitmen apakah yang ingin Anda lakukan? Bagikan pengalaman Anda kepada anggota komsel Anda.

Tidak ada komentar:








INFO
KomSel





Komsel Setiap Hari Jumat Jam 20:00 WIB Tuhan Yesus Memberkati.

Semua Materi Bahan Sate diambil dari www.abbalove.org



ABBALOVE SERPONG
Ruko Jasmine Blok HA/1 No.2-6 Gading Serpong







God Bless You.

Daftar Blog Favorit