08/12/12

Hasil Ujian Iman

"sebab kamu tahu, bahwa ujian terhadap imanmu itu menghasilkan ketekunan." (Yakobus 1:3)

Emas adalah perhiasan yang digemari banyak orang terutama kaum wanita. Sekalipun merupakan perhiasan yang berharga tetapi benda tersebut telah mengalami proses pemurnian dalam api.

Emas yang murni tidak pernah takut api. Justru panasnya api akan semakin membuktikan kualitas emas tersebut.

Kehidupan kita menggambarkan emas tersebut, sedangkan api melambangkan pencobaan yang hendak menguji dan memurnikan iman kita.

Mengapa iman perlu diuji? Sebab proses pengujian iman akan menghasilkan ketekunan yang menyatakan kemampuan untuk dapat bertahan dalam menghadapi kemalangan, penderitaan atau pun penganiayaan. Menjadikan kuat berani menghadapi kenyataan, sekalipun itu penderitaan. Sehingga mampu menjadikan situasi yang tidak menyenangkan menjadi suatu yang mempermuliakan Allah.

Orang percaya diminta untuk merespon pencobaan-pencobaan yang dihadapi agar menghasilkan iman yang kuat.

Jangan pernah marah, kecewa atau putus asa ketika TUHAN menempatkan Anda dalam berbagai penderitaan. Ia membentuk Anda menjadi orang yang tangguh.

Tidak ada komentar:








INFO
KomSel





Komsel Setiap Hari Jumat Jam 20:00 WIB Tuhan Yesus Memberkati.

Semua Materi Bahan Sate diambil dari www.abbalove.org



ABBALOVE SERPONG
Ruko Jasmine Blok HA/1 No.2-6 Gading Serpong







God Bless You.

Daftar Blog Favorit