10/12/12

The Perfect Present hanya bisa ditemukan di dalam rumahNya

Bacaan Firman : Bacalah Lukas 2:41-52 dengan hati yang berdoa untuk menerima pencerahan dari Allah dalam saat teduh hari ini

Pertanyaan Renungan
1. Di manakah Yesus ditemukan oleh kedua orang tua-Nya? (Ayat 46). 2. Apa jawaban Yesus kepada orang tua-Nya ketika Ia ditanya? (Ayat 49).

Banyak orang Kristen yang mengeluh mengapa mereka tidak pernah bertemu dengan Tuhan dalam hidup mereka. Itulah sebabnya, mereka suka pergi ke tempat-tempat hiburan untuk menemukan kepuasan batin. Namun dalam bacaan Saat Teduh hari ini, kita dapat menemukan jawaban yang pasti dari Yesus. Ia berkata kepada kedua orang tua-Nya dengan tegas dan jelas, “Mengapa kamu mencari Aku? Tidakkah kamu tahu, bahwa Aku harus berada di dalam rumah Bapa-Ku?"(ayat 49). Jikalau diaplikasikan dalam konteks Build My Home, maka kita harus mencari Yesus di dalam komsel. Karena Yesus pasti berada di rumahNya. Sering kita seperti kedua orang tua Yesus yang mencari Dia di antara kerumunan orang banyak. Padahal Yesus ada di dalam rumah-Nya yakni Tubuh Kristus. Bayangkan, kedua orang tua Yesus telah mencari Dia sepanjang perjalanan mereka, namun tidak menemukan-Nya. Lukas menulis keterangan yang bagus bagi kita,
“Sesudah tiga hari mereka menemukan Dia dalam Bait Allah; Ia sedang duduk di tengah-tengah alim ulama, sambil mendengarkan mereka dan mengajukan pertanyaan-pertanyaan kepada mereka. Dan semua orang yang mendengar Dia sangat heran akan kecerdasan-Nya dan segala jawab yang diberikan-Nya,”(ayat 46-47). Ada tersedia banyak pertanyaan dan jawaban yang penuh hikmat di dalam rumah Tuhan. Yesus menjawab kedua orang tua-Nya yang sedang berada di dalam keadaan stres, "Mengapa kamu mencari Aku? Tidakkah kamu tahu, bahwa Aku harus berada di dalam rumah Bapa-Ku?" Dalam merayakan natal kali ini, jangan mencari Yesus di tempat yang bukan rumah Bapa-Nya, karena Ia tidak ada di sana. Ia bersedia menjawab semua pertanyaan yang diajukan kepada Dia dengan heran dan luar biasa di dalam rumah Bapa-Nya. Temukan jawaban atas pertanyaan-pertanyaan Anda yang belum terjawab di dalam komsel.

Praktek
Setelah membaca renungan ini, apa tindakan Anda untuk dilakukan? Apa komitmen Anda untuk dilakukan.

Tidak ada komentar:








INFO
KomSel





Komsel Setiap Hari Jumat Jam 20:00 WIB Tuhan Yesus Memberkati.

Semua Materi Bahan Sate diambil dari www.abbalove.org



ABBALOVE SERPONG
Ruko Jasmine Blok HA/1 No.2-6 Gading Serpong







God Bless You.

Daftar Blog Favorit