10/03/12

MEMILIH UNTUK TIDAK DUDUK DALAM KUMPULAN PENCEMOOH

Bacaan Firman Bacalah Mazmur 1:1-6 dengan hati yang berdoa untuk menerima pencerahan dari Allah dalam saat teduh hari ini

Pertanyaan Renungan:
1. Bagaimana caranya agar kita bisa hidup berbahagia? (ayat 1–2).
2. Gambaran seperti apakah yang Firman Tuhan berikan tentang seseorang yang merenungkan Taurat Tuhan siang dan malam? (ayat 3).


Banyak orang Kristen yang hanya membaca Firman Tuhan sebagai bagian dari kegiatan hidupnya. Namun, ketika mereka melakukan aktifitas kegiatan sehari-harinya, maka mereka lupa dengan Firman Tuhan yang telah mereka baca di pagi hari. Jika kita merenungkan Firman Tu
han siang dan malam, maka firman Tuhan tersebut menjaga langkah-langkah hidup kita atau keputusan-keputusan yang harus kita buat agar tetap di jalan yang benar. Hal ini akan tampak pada saat kita menghadapi masa-masa yang sulit, bahkan ketika kita tergoda untuk berjalan menurut nasihat orang fasik. Firman Tuhan akan menjaga kita untuk tidak berjalan di jalan orang berdosa. Firman Tuhan adalah pelita bagi kaki dan terang bagi jalan kita (Mazmur 119:105). Demikian pula ketika kita berjumpa dengan orang-orang di sekitar kita, maka kita tidak akan ikut duduk dalam perkumpulan para pencemooh. Percayalah bahwa hikmat Tuhan menolong kita untuk tidak ikut dalam kumpulan orang-orang yang berbicara negatif dan tidak membangun orang lain. Jadilah orang-orang yang membangun orang lain melalui kata-kata dan bukan meruntuhkannya. Perkataan kita harus bisa mendatangkan kasih karunia bagi orang yang mendengarnya. Aplikasi 1. Pernahkan kita meminta nasihat kepada orang fasik? 2. Pernahkah kita berjalan atau berdiri di jalan orang berdosa (Artinya setuju dengan jalan-jalan yang bukan didasari atas kebenaran Tuhan)? 3. Pernahkah kita duduk dalam kumpulan pencemooh? Apa hasilnya?







INFO
KomSel





Komsel Setiap Hari Jumat Jam 20:00 WIB Tuhan Yesus Memberkati.

Semua Materi Bahan Sate diambil dari www.abbalove.org



ABBALOVE SERPONG
Ruko Jasmine Blok HA/1 No.2-6 Gading Serpong







God Bless You.

Daftar Blog Favorit