26/04/13

Kematian & Kebangkitan Yesus = Kemenangan Atas Masalah

TODAY'S MANNA FROM HEAVEN

Roma 8:34-37

Setiap manusia pasti punya masalah dalam hidup ini. Masalah yang kita hadapi bisa disebabkan oleh banyak hal, misalnya si iblis, keteledoran kita, atau bahkan bencana alam. Apapun juga sebab dari masalah kita, kita harus mengerti bahwa kematian dan kebangkitan Yesus MEMBUAT KITA MENANG ATAS MASALAH KITA. Kerinduan Bapa dengan memberikan Yesus bagi kita adalah agar kita bisa MENJADI UMAT YANG MENANG DALAM HIDUP INI.

Dalam ayat-ayat diatas Paulus menulis kebenaran yang sangat indah ini sebagai berikut, "Kristus Yesus, yang telah mati? Bahkan lebih lagi: yang telah bangkit, yang juga duduk di sebelah kanan Bapa, yang malah menjadi Pembela bagi kita? Siapakah yang akan memisahkan kita dari kasih Kristus? Penindasan atau kesesakan atau penganiayaan, atau kelaparan atau ketelanjangan, atau bahaya, atau pedang? Seperti ada tertulis: "Oleh karena Engkau kami ada dalam bahaya maut sepanjang hari, kami
telah dianggap sebagai domba-domba sembelihan.Tetapi dalam semuanya itu kita lebih dari pada orang-orang yang menang, oleh Dia yang telah mengasihi kita."

Apa yang diuraikan oleh Paulus dalam ayat 35, yaitu penindasan, kesesakan, penganiayaan, kelaparan, ketelanjangan, bahaya dan pedang adalah kategori masalah yang bisa dihadapi oleh kita semua. Namun Paulus menutup dengan perkataan BAHWA KITA ADALAH UMAT YANG LEBIH DARI PEMENANG, dan TIDAK ADA YANG DAPAT MEMISAHKAN KITA DARI KASIH KRISTUS. Jadi dalam menghadapi pergumulan dan masalah dalam hidup kita, janganlah takut dan kuatir karena Yesus akan menolong kita. Ia sudah menyerahkan nyawaNya bagi kita, masakan Ia tidak melakukan hal yang lainnya untuk kita dan membiarkan kita sendirian menghadapi masalah kita.

Yesus pasti menolong kita memberikan jalan keluar untuk pergumulan dan masalah kita. DI DALAM DIA KITA LEBIH DARI PEMENANG, KEMATIAN dan KEBANGKITANNYA ADALAH JAMINAN BAGI KITA UNTUK MENANG ATAS MASALAH KITA.

Amen! Have a blessed day and JBU

Tidak ada komentar:








INFO
KomSel





Komsel Setiap Hari Jumat Jam 20:00 WIB Tuhan Yesus Memberkati.

Semua Materi Bahan Sate diambil dari www.abbalove.org



ABBALOVE SERPONG
Ruko Jasmine Blok HA/1 No.2-6 Gading Serpong







God Bless You.

Daftar Blog Favorit