13/09/12

Setia dalam Iman

Bacaan Firman : Bacalah Ibrani 11:1-40 dengan hati yang berdoa untuk menerima pencerahan dari Allah dalam saat teduh hari ini

Pertanyaan Renungan
1. Bacalah sekali lagi ayat 32-40. Tuliskan pendapat Anda: mengapa mereka tetap setia?
2. Hal apa saja yang Anda pelajari dari para pahlawan iman ini?

Banyak orang Kristen yang memulai kehidupan baru mereka bersama Yesus dengan sangat baik, tetapi mereka tidak mengakhiri dengan baik. Namun dalam bacaan kita hari ini, kita melihat bahwa para pahlawan iman memiliki sesuatu yang tidak kita miliki, yakni mereka memulai dengan baik di dalam Tuhan dan tetap mengakhirinya dengan baik pula. Keputusan mereka sangat luar biasa, karena apa yang mereka putuskan harus dijalani setiap hari walau menghadapi penderitaan fisik. Keputusan yang mereka bukanlah suatu permainan untung dan rugi, tetapi merupakan taruhan nyawa. Salah seorang yang telah membuat keputusan yang penuh resiko adalah Rahab. Dikatakan, “Karena iman maka Rahab, perempuan sundal itu, tidak turut binasa bersama-sama dengan orang-orang durhaka, karena ia telah menyambut pengintai-pengintai itu dengan baik,”(ayat 31). Resiko yang dihadapi oleh Rahab sangat besar, tetapi ia tetap setia pada keputusan yang dibuatnya. Dan hasilnya adalah nama Rahab tetap diingat sampai hari ini dan akan tetap termasyur selamanya. Hari ini, apapun kondisi yang kita alami saat ini, hadapilah dan tetap setia. Janganlah kita takut menghadapi tekanan dan persoalan tersebut. Jangan menyerah dengan keadaan yang ada. Marilah kita mengambil keputusan yang benar dan setia sampai akhir. Ketika kita setia, maka bukan hanya nama kita akan tercatat, tetapi akan diingat dari satu generasi kepada generasi lain, sebagai orang yang sungguh-sungguh percaya kepada Yesus. Kita harus ingat, “Alla
h telah menyediakan sesuatu yang lebih baik bagi kita; tanpa kita mereka tidak dapat sampai kepada kesempurnaan.” Jadi, kita tidak boleh melepaskan iman kita, karena ada upah besar yang menanti kita. Tetaplah setia sampai akhir. Praktek Apakah Anda masih tetap setia? Pelajaran apa yang Anda dapatkan dari tokoh-tokoh iman yang And abaca hari ini? Komitmen apa yang akan Anda buat hari ini?

Tidak ada komentar:








INFO
KomSel





Komsel Setiap Hari Jumat Jam 20:00 WIB Tuhan Yesus Memberkati.

Semua Materi Bahan Sate diambil dari www.abbalove.org



ABBALOVE SERPONG
Ruko Jasmine Blok HA/1 No.2-6 Gading Serpong







God Bless You.

Daftar Blog Favorit