12/04/12

SELALU MENGINGAT PANGGILAN ALLAH

Bacaan Firman Bacalah Kisah Para Rasul 26:12-23 dengan hati yang berdoa untuk menerima pencerahan dari Allah dalam saat teduh hari ini Pertanyaan renungan: 1. Pengalaman apakah yang dialami oleh Paulus ketika ia dalam perjalanan ke Damsyik? (ayat 12–15). 2. Panggilan apakah yang diberikan oleh Tuhan kepada Paulus? (ayat 16–18). 3. Apa respon Paulus terhadap panggilan Tuhan? (ayat 19). Siapapun yang pernah mengalami perjumpaan pribadi dengan Tuhan sampai mengalami kelahiran baru, pasti mengingat peristiwa tersebut seumur hidup. Karena hal ini adalah mujizat terbesar yang dialami oleh seseorang ketika ia berpindah dari kerajaan gelap kepada kerajaan terang. Berubahnya tujuan hidup dari mengikuti keinginan duniawi kepada keinginan untuk mengikuti kehendak Tuhan. Berubahnya pola kehidupan yang sia-sia kepada kehidupan yang penuh arti di dalam Tuhan. Kita patut bersyukur kepada Tuhan, karena Ia telah menebus kita dari kuasa dosa dan menggantikannya dengan hidup yang kekal. Sebab kematian Yesus di kayu salib adalah kematian terhadap dosa dan oleh kebangkitan Yesus, kita menerima hidup yang kekal. Oleh karena menerima kehidupan baru dari Kristus itulah, maka Paulus kuat dan bisa mengakhiri pertandingan iman dengan baik. Jadi, Paulus mengingat panggilan Allah dalam hidupnya dengan berkata, “Kepada penglihatan yang dari sorga itu tidak pernah aku tidak taat.“ Setiap orang yang lahir dari Allah pasti memiliki panggilan Tuhan di dalam hidupnya. Salah satu keinginan Tuhan ketika Ia menyelamatkan kita dari dosa adalah agar kita berjalan dalam rencana dan panggilanNya. Ketika kita berjalan dalam panggilanNya, maka kita pasti menyelesaikan panggilan Tuhan dengan sempurna di dalam hidup kita. Menurut 1 Petrus 1:18–19, kita ditebus dengan darah yang sangat mahal, yakni darah Tuhan Yesus. Jadi, kita harus menyelesaikan panggilan Allah di dalam hidup kita untuk memuliakan Dia. Renungan firman Seberapa seringkah kita bersyukur kepada Tuhan untuk keselamatan kita? Apakah Anda yakin bahwa Anda sedang menyelesaikan panggilan Allah atas hidup Anda? Bagikan pengalaman Anda di komsel agar mereka juga menggenapi panggilan Tuhan.

Tidak ada komentar:








INFO
KomSel





Komsel Setiap Hari Jumat Jam 20:00 WIB Tuhan Yesus Memberkati.

Semua Materi Bahan Sate diambil dari www.abbalove.org



ABBALOVE SERPONG
Ruko Jasmine Blok HA/1 No.2-6 Gading Serpong







God Bless You.

Daftar Blog Favorit