Sejak kecil Lilith selalu diajarkan untuk berdoa sebelum makan. Mengucap syukur atas makanan yang tersedia hari itu dan meminta berkat atas makanan tersebut. Doa itu biasa dipimpin oleh Ayah atau ibunya. Terkadang Della, kakaknya dan Lilith pun mendapat kesempatan memimpin. Namun bagi Lilith, itu hanya sebuah kegiatan rutin yang dilakukan setiap hari. Tak ada makna yang tertinggal. Tak ada syukur yang benar-benar memenuhi hatinya. Sering ia hanya menutup mata, menundukkan kepala, mengatupkan kedua tangannya dalam sikap berdoa, namun ia tak benar-benar berbicara pada Tuhan. Pikirannya malah mengembara ke mana-mana.
"Tuhan, terima kasih atas makanan hari ini. Berkatilah makanan yang ada ini agar dapat menguatkan tubuh kami..."
Sepotong doa itu tak benar-benar ia resapi artinya. Bahkan sering kali ketika melihat hidangan yang tak membangkitkan selera makannya, Lilith berdoa dengan wajah cemberut. Hatinya tak merasa senang. Terkadang bila ia makan sendiri pada siang hari, ia bahkan tak berdoa sama sekali. Pikirnya, apa yang harus disyukuri? Makanannya tidak enak!
Suatu hari sepulang dari sekolah, Lilith melihat seorang pengemis sedang mengais-ngais tong sampah di pinggir jalan. Perempuan itu mengenakan
pakaian compang camping dan tampak lusuh. Wajahnya kotor, rambutnya berantakan. Lilith segera menyingkir, mengernyit tak senang. Tak ingin berada dekat-dekat dengan wanita itu. Namun matanya tak juga lepas dari pengemis itu yang kini tengah membuka bungkusan bekas makanan yang telah dibuang. Lilith merasa jijik. Pikirnya, orang ini bukan manusia, masa makanan bekas dari tong sampah pun masih diinginkannya...
Beberapa hari kemudian, ketika melewati jalan yang sama Lilith kembali menemukan pengemis itu. Tapi kali ini perempuan itu tengah duduk di pojok yang sedikit menjorok ke dalam, samping sebuah toko. Lilith baru saja akan melenggang tak peduli ketika matanya menangkap dua sosok kecil yang berada bersama perempuan itu. Langkahnya terhenti melihat apa yang tengah mereka lakukan.
Seorang dari mereka adalah bocah kira-kira berusia tiga tahun. Wajah mungilnya itu terlihat begitu kotor, seakan tak pernah mandi. Begitupun dengan rambut ikalnya yang tipis. Seorang lagi sudah agak besar, kira-kira berusia enam atau tujuh tahun. Mereka berdua sedang duduk di tanah, mendongak ke arah si perempuan pengemis dengan mulut terbuka lebar, minta makan. Si pengemis dengan tangannya yang kotor meraup nasi dari bungkusan yang tampaknya mirip dengan bungkusan yang beberapa hari lalu Lilith lihat dipungut dari di tong sampah. Kemudian ia menyuapkan makanan itu ke mulut anak-anaknya. Mereka mengunyah dengan wajah gembira. Si bocah kecil malah menunjuk-nunjuk ke arah nasi tersebut, meminta sesuatu. Dan si pengemis kembali mengambil sesuatu dari sana dan menyuap bocah tersebut. Si perempuan sendiri tidak makan, hanya sibuk menyuap dan berbicara pada kedua anaknya. Bocah kecil itu menatap ibunya. Mata bulat yang masih polos itu tampak bersinar jernih. Lilith dapat melihat cinta di mata bocah itu. Cinta yang sama yang ditemukan Lilith di mata perempuan itu ketika ia menatap ke arah anak-anaknya. Mereka tampak saling menyayangi.
Lilith terpaku di tempatnya. Ia ingat masa kecil dulu, ibunya sering menyuapinya. Namun selalu menggunakan piring dan sendok yang bersih. Tangan ibunya pun putih bersih. Dan makanan yang disediakan untuknya selalu bersih dan sehat, dimasak sendiri oleh ibunya, bukan makanan sisa dari tong sampah. Dan selalu ada meja dan kursi untuk tempat makannya. Bukan tanah kotor di pinggir jalan. Tiba-tiba ia merasa sedih. Sedih melihat ketiga orang itu duduk di tepi jalan ini, makan makanan sisa yang telah dibuang yang berasal dari tong sampah. Betapa berbedanya kisah yang dilihatnya di depan matanya sekarang ini dengan kisah yang telah dialaminya.
Sesampainya di rumah, seperti biasa telah tersedia makanan di meja. Ada sayur, ikan, tahu dan nasi yang masih panas, baru saja dikeluarkan dari pemanas. Lilith ingat pengemis itu. Ia juga ingat dirinya sering tak berterima kasih atas apa yang terhidang di meja makan. Ia duduk di kursi, menatap semua hidangan di meja sejenak dalam diam. Matanya terasa panas. Dadanya terasa sesak. Ingat wajah bocah kecil yang gembira mengunyah makanan sisa yang diberikan ibunya. Seandainya saja dia dapat membagi makanan di meja ini pada bocah itu. Airmatanya menetes saat ia mengaitkan kedua tangannya dan menutup matanya. Dan untuk pertama kalinya dengan segenap rasa syukur, ia berucap lirih, "Tuhan, terima kasih..."
Dan sejak saat itu Lilith tak pernah lupa memanjatkan doa syukurnya sebelum makan. Selalu diucapkannya dengan penuh rasa syukur yang sebenarnya. Dan ia tak pernah lupa selalu memanjatkan sebuah doa berisi pengharapan untuk ketiga pengemis yang telah membuka mata hatinya. Juga untuk semua orang di dunia ini yang masih juga menderita kelaparan dan kemiskinan.
MURAHHHHH.....
-
DALI CHRYSANTHEMUM WITH HONEY
Teh bunga chrysanthemum dengan madu.
Khasiat dan kegunaan:
Memelihara kesehatan dan membantu meredakan sakit kepala dan pana...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar